ONEDETIK.COM
NTT - Ende/Ende Timur - Babinsa Koramil 1602-01/Ende Kodim 1602/Ende Babinsa Koramil 1602-01/Ende Serda A. A. Oka Ardana melaksanakan pengecekan rutin dan pemberian obat kepada ODGJ atas nama Maria 57 tahun warga Desa Ndetundora I Nuabosi, Kecamatan Ende Timur, Kabupaten Ende, Kamis (13/04/2023).
Serda Oka mengatakan bahwa ini dilakukan secara rutin agar memperoleh pengobatan dan pelayanan kesehatan yang layak. Selain itu untuk memantau keadaan kondisi pasien ODGJ.
"Hal ini dilakukan secara rutin, agar pasien ODGJ tetap mendapatkan perhatian dari keluarga dan warga, sehingga mereka tidak mendapatkan perlakuan yang kurang baik dilingkungan sekitar," Ujarnya
Serda Oka terus menjalin komunikasi dan kordinasi dengan pihak keluarga, untuk pelaksanaan penanganan sehari-hari di rumah dan pemberian obat secara berkelanjutan.
Pendim 1602/Ende ," TO )