TNI AL-Puspenerbal (15/9/2023) | Pangkalan Udara TNI Angkatan Laut (Lanudal) Tanjungpinang berperan aktif dalam melaksanakan dukungan fungsi pangkalan berupa pelayanan penerbangan Pesawat Udara (Pesud) TNI AL yang digunakan dalam rangka Latihan Glagaspur K2 Tahap III Materi Udara Satkopaska Koarmada l TA 2023.
"Latihan Glagaspur K2 Satkopaska Koarmada l ini, dilaksanakan mulai tanggal 11 - 15 September 2023. dimana sebanyak 15 personil melaksanakan latihan kegiatan terjun Free Fall di Bandara RHF," terang Komandan Lanudal Tanjungpinang Kolonel Laut (P) Tri Wibowo, Jumat (15/9/2023).
Fungsi 5R Lanudal Tanjungpinang lanjutnya, antara lain fasilitas labuh pesawat udara berupa hanggar, apron, taxiway sekaligus peralatan ground handling beserta crew pengawak peralatan.
Sedangkan fasilitas perbekalan yang dimiliki Lanudal Tanjungpinang diantaranya, berupa mobil refuelling bahan bakar Avtur, dan Faswatpers berupa Mess untuk peterjun dan pendukung, Sarana olahraga berupa lapangan voli dan GOR.