logo

Apel dan Pelepasan Pendistribusian Logistik Pemilu kota Sorong Tahun 2024

Kota Sorong, PBD | Pj Gubernur Papua Barat Daya, Muhammad Musa'ad bersama dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota sorong, secara resmi melepas keberangkatan pendistribusian logistik Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 ke sejumlah wilayah di Kota sorong. Pelepasan pendistribusian logistik pemilu kota Sorong dengan mengunakan armada mobil truk dan ini berlangsung di Gudang KPU, jln arteri distrik Sorong utara kota sorong, provinsi Papua Barat Daya, Selasa (13/2/2024).

Apel pelepasan dan pendistribusian logistik pemilu tahun 2024 di kota Sorong di pimpin langsung oleh Pj Gubernur Papua Barat Daya bersama ketua KPU provinsi Papua Barat Daya dan Kapolda Papua Barat serta di ikuti oleh forkopimda di provinsi Papua Barat daya dan sekitar 50 orang dari masing-masing perwakilan Bawaslu dan panwaslu.

Menurut ketua KPU provinsi Papua Barat Daya dalam sambutan nya mengatakan bahwa saat ini KPU Kota sorong telah memulai proses distribusi logistik Pemilu 2024 ke sejumlah distrik yang berada di wilayah tersebut. Pendistribusian ini juga mendapatkan pengawalan ketat dari Kepolisian Resor Sorong kota dan melibatkan kepolisian sektor (polsek) serta jajaran di sekitar wilayah Kota sorong provinsi Papua Barat Daya.

“Logistik Pemilu 2024, yang meliputi surat suara, kotak suara, dan perlengkapan lainnya, akan dikirimkan dari gudang logistik KPU kota Sorong ke beberapa wilayah di antaranya distrik Sorong Kepulauan, distrik sorong barat, distrik Sorong Timur, distrik Sorong Utara, distrik Sorong Manoi dan distrik Sorong kota yang tersebar di Kota sorong. Proses pengiriman ke seluruh distrik tersebut dijadwalkan akan berlangsung pada hari ini,” kata ketua KPU.

Kemudian menurut ketua KPU kota Sorong, dalam sambutannya mengatakan bahwa Titik keberangkatan resmi pendistribusian logistik Pemilu 2024 kota sorong adalah Gudang Logistik KPU Kota sorong yang terletak di jln arteri distrik Sorong utara dan selanjutnya akan di kirim ke lokasi-lokasi yang jauh dari kota Sorong seperti Sorong kepulauan dengan mengunakan beberapa unit armada transportasi darat dan  beberapa armada laut, Untuk jalur ke Sorong kepulauan. Khusus untuk distrik yang sulit di lalui oleh transportasi darat akan mengunakan taxi laut (transportasi laut) serta di kawal ketat oleh kepolisian, sedangkan 10 distrik akan mengunakan transportasi armada darat dan di kawal ketat oleh beberapa petugas dari kepolisian Polresta Sorong kota.

“Kami juga telah berkomitmen untuk tetap menjaga keberlangsungan proses pendistribusian ini guna memastikan kelancaran penyelenggaraan Pemilu di Kota sorong,” pungkas Pj Gubernur Papua Barat Daya.

Pelepasan pendistribusian logistik pemilu tahun 2024 di kota Sorong juga di hadiri oleh ; 

- Irjen pol Jhonny Edison Isir (Kapolda Papua Barat).

- Kasdam XVIII/Kasuari.

- Danpasmar 3

- Kapolresta Sorong kota.

- Dirpolairud Polda Papua Barat.

- Ketua KPU provinsi Papua Barat Daya.

- ketua KPU kota sorong.

- Kesbangpol kota Sorong.

- Ketua Bawaslu kota Sorong.

- Sekretaris KPU kota sorong

(Tim/Red)

Tags

advertisement centil

This blog is created for your interest and in our interest as well as a website and social media sharing info Interest and Other Entertainment.