logo

Ketua Pengawas Yayasan Hang Tuah Tinjau SMK Farmasi Sekesal Hang Tuah Surabaya

Surabaya, (14/05) | Pembangunan serta renovasi SMK Farmasi Sekesal Hang Tuah hingga saat ini masih berlangsung sejak bergabungnya sekolah tersebut di  Cabang Surabaya Yayasan  Hang Tuah dimana sebelumnya sekolah tersebut dalam binaan Kodiklatal.

Ketua Pengawas Yayasan Hang Tuah Ny.  Ketty Erwin S. Aldedharma Senin,(13/05/24) seusai menghadiri Lomba Mewarnai Alutsista TNI AL dalam rangka memperingati HARDIKAL Ke-78 di AAL berkesempatan meninjau Renovasi dan Pembangunan SMK Farmasi Sekesal Hang Tuah yang berada di Gunungsari Surabaya.

Dalam kunjungannya tersebut Ketua Pengawas YHT di dampingi Ketum YHT Laksda (Purn)  Dr. Dani Achdani, S.Sos., S.E., M.A.P , Pengawas Cabang Surabaya YHT  Ny. Heny Joni Sulistiawan serta  Ketua Pengurus  Cabang Surabaya Yayasan Hang Tuah Kolonel Laut (KH) Suryanto Hadiwidodo, S.Si., M.Pd., CTMP., CHRMP.

Kehadiran rombongan di SMK Farmasi Sekesal Hang Tuah di terima Pasjar serta Kasatdik Irra Fatukawati, S.Si., M.Pd beserta seluruh manajemen sekolah.

Ketua Pengurus  Cabang Surabaya Yayasan Hang Tuah Kolonel Laut (KH) Suryanto Hadiwidodo, S.Si., M.Pd., CTMP., CHRMP di hadapan Ketua Pengawas YHT, memaparkan sejarah SMK Farmasi Sekesal Hang Tuah dari kondisi awal saat masih bernaung di bawah Kodiklatal hingga proses bergabung ke Yayasan Hang Tuah Surabaya melalui Kep.631/III/2023 tertanggal 14 Maret 2023.

Tidak luput juga Kapeng Cab Surabaya YHT juga melaporkan proses rekrutmen tenaga pendidik dan kependidikan yang hingga sekarang sudah dalam keluarga besar Yayasan Hang Tuah Cabang Surabaya.

Paparan kedua oleh Kasatdik SMK Farmasi Sekesal Hang Tuah Irra Fatukawati, S.Si., M.Pd, dalam paparannya Kasatdik yang sebelumnya sebagai Kasatdik di SMP Hang Tuah 6 Excellent ini,  menyampaikan Progres  Renovasi sekolah setelah berada di Gunungsari.

Beberapa sarpras yang sudah selesai pembangunannya antara lain  pembangunan Asrama RE.Martadinata dan 12 toilet yang sudah di resmikan oleh Ketua Umum Yayasan Hang  Laksda (Purn)  Dr. Dani Achdani, S.Sos., S.E., M.A.P beberapa waktu lalu.

Seusai menerima paparan tersebut, Ketua Pengawas Yayasan Hang Tuah di dampingi Ketum YHT dan kKapeng Cabang Surabaya YHT  meninjau kondisi sarpras yang saat ini sedang dilaksanakan renovasi / pembangunan  serta keliling ke ruang laboratorium obat,  ruang kelas, asrama dan lainnya.

TK Hang Tuah 4 dan SD Hang Tuah 7 dengan Kasatdik  Kusdiantini, S.Pd dan Suswati, S.Pd yang berlokasi berdekatan juga mendapat perhatian Ketua Pengawas untuk melihat dari dekat kondisi sarprasnya setelah hadirnya SMK Farmasi Sekesal Hang Tuah  menjadi satu komplek di lokasi tersebut.

(yht/dar)

Tags

advertisement centil

This blog is created for your interest and in our interest as well as a website and social media sharing info Interest and Other Entertainment.