TNl AL-Puspenerbal (5/12/2024).Komandan Puspenerbal, Laksda TNl Sisyani Jaffar didampingi Ny.Vivi Sisyani Jaffar menghadiri Gala Dinner bertemakan "Kejayaan Majapahit dengan TNI AL masa kini" dalam rangka Hari Armada RI Tahun 2024 yang digelar di Geladak KRI Surabaya 591 dan KRI dr Radjiman Wedyodiningrat 992 Sandar Dermaga Semampir Timur Koarmada II Ujung, Surabaya Rabu malam.
Gala Dinner yang dihadiri sedikitnya 200 tamu undangan ini, dihadiri Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNl Dr. Muhammad Ali dan Ketua Umum Jalasenastri, Ny. Fera Muhammad Ali.
Hadir pula dalam acara tersebut, Wakasal, Pangkoarmada RI, Dankodiklatal, Danpushidrosal, Pangkoarmada I, Pangkoarmada II, Pangkoarmada III, Para Asisten Kasal, Dankormar, Danpuspenerbal, Gubernur AAL, dan undangan pejabat lainnya.
Kehadiran Kasal beserta rombongan di tempat acara disambut tarian Gandrung Banyuwangi, selanjutnya menyanyikan lagu Mars Armada, pemutaran Fiiler Koarmada RI dan pembacaan Doa.
Pangkoarmada RI, Laksdya TNl Denih Hendrata salam sambutannya mengatakan,
5 Desember adalah hari dimana Koarmada Indonesia dibentuk, awal perjuangan Koarmada indonesia mengawal serta mempertahankan dan menjaga lautan Nusantara demi keutuhan NKRI
Armada saat ini telah melaksanakan operasi dan menjaga keamanan laut dengan hasil yg signifikan dan cukup membanggakan sehingga Armada RI harus menjaga eksistensinya untuk kedepannya dan selalu mengikuti perkembangan jaman dalam hal ini perkembangan teknologi guna menjaga kedaulatan kelautan indonesia
"Semoga kedepan Armada RI terus berkarya dan berinovasi seperti filosofi laut yang tidak pernah lelah untuk bergerak guna menjaga wilayah laut Nusantara," harapnya.
Sementara itu Kasal mengapresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh prajurit Koarmada RI yang telah menunjukkan dedikasi luar biasa dari sabang sampai merauke, dari miangas hingga pulau rote," ungkap Kasal.
Prajurit Koarmada RI lanjutnya, telah membuktikan bahwa Koarmada RI adalah kekuatan yang dapat diandalkan dalam menjaga kedaulatan dan kejayaan NKRI di laut. Hal ini menunjukkan bahwa kekuatan TNI Angkatan Laut tidak hanya terletak pada alutsista dan teknologi, tetapi juga pada sinergitas dan semangat persatuan antar-instansi pemerintah.
"Mari kita jadikan momentum Hari Armada ini sebagai pengingat akan tanggung jawab besar yang kita emban, sekaligus sebagai pemicu semangat untuk terus berkarya dan berinovasi seperti filosofi laut yang tak pernah lelah bergerak begitu pula semangat kita yang harus terus bergelora dalam mengawal dan menjaga kejayaan maritim indonesia," pungkasnya.