logo

Tegal Kota Bahari, Wadan Kodiklatal Terima Kunker AKD DPRD Kota Tegal

  


TNI AL. Kodiklatal. Surabaya, 09 Januari 2025, ------Wakil Komandan (Wadan) Kodiklatal Laksda TNI I Gung Putu Alit Jaya mewakili Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah menerima kunjungan kerja (Kunker) Alat Kelengkapan Dewan (AKD) DPRD Kota Tegal yang diketuai oleh Ketua DPRD Kusnendro, bertempat di Mako Kodiklatal, Bumimoro Surabaya. Kamis, (09/01/2025).


Dalam pertemuan tersebut, Wadan Kodiklatal didampingi Ir Kodiklatal Brigjen TNI Marinir Hendro Suwito, para Direktur Kodiklatal, Dankodikdukum, Paban II Jianbangdik Ditjianbang, para Danpuslat jajaran Kodiklatal, serta Dandenmako Kodiklatal.


Sedangkan, Ketua DPRD Kota Tegal didampingi Wakil Ketua DPRD Wasmad Edi Susilo dan Amiruddin, Ketua Komisi I Moh. Muslim, Ketua Komisi II Zaenal Nurrohman, Ketua Komisi III Sutari, Ketua Badan Kehormatan Triono, Ketua Badan Pembentukan Perda Purnomo, serta staf lainnya.


Wadan Kodiklatal dalam sambutannya mengatakan bahwa, kunjungan ini merupakan kehormatan bagi Kodiklatal, karena sebelumnya sudah ada jalinan kerja sama dan tentunya kunjungan dari AKD DPRD Kota Tegal semakin mempererat hubungan kerjasama maupun kolaborasi yang sudah terjalin selama ini. 


“Kami juga memberikan gambaran tentang Kodiklatal, kaitannya dengan sejarah TNI AL, dimana kota Tegal itu, salah satu cikal bakal, berdirinya TNI AL, sehingga kami juga berkolaborasi, dimana kita bisa menggali lagi, bagaimana budaya atau tradisi sebelumya menjadi sejarah bagi angkatan laut, berkembangnya angkatan laut, dan juga pendidikan angkatan laut yang ada sampai saat ini, sehingga kedepan dapat menginformasikan sejarah-sejarah yang belum kita dapatkan,” ungkap Laskda I Gung Putu Alit Jaya.


Menurutnya, dalam kegiatan tersebut juga mendorong Kota Tegal sebagai Kota Bahari yang memiliki sejarah angkatan laut yang berawal disana, dengan berbagai peralatan ataupun dokumentasi yang dimiliki angkatan laut menjadi bahan pengembangan selanjutnya.


Kegiatan selama di Kesatrian Kodiklatal, AKD DPRD Kota Tegal diantaranya melaksanakan Pengisian buku tamu dan serah terima cinderamata, serta tour facility dari Mokap Officer Club - keliling Mako Kodikdukum - Pusdikbanmin - Pusdiktek - Plaza Kodikltal - Joglo Majapahit.


Demikian berita Dinas Penerangan Kodiklatal

Tags

advertisement centil

This blog is created for your interest and in our interest as well as a website and social media sharing info Interest and Other Entertainment.